Rabu, 06 April 2011

Perbedaan Internet dan Intranet

Definisi dari internet
Internet adalah suatu jaringan komputer yang satu dengan yang lain saling terhubung untuk keperluan komunikasi dan informasi. Sebuah komputer dalam satu jaringan internet dapat berada di mana saja atau bahkan di seluruh Indonesia. Sering juga internet diartikan sebagai jaringan komputer di seluruh dunia yang berisikan informasi dan sebagai sarana komunikasi data yang berupa suara, gambar, video dan juga teks. Informasi ini dibuat oleh penyelenggara atau pemilik jaringan komputer atau dibuat pemilik informasi yang menitipkan informasinya kepada penyedia layanan internet. 
Definisi intranet
Intranet adalah jaringan komputer-komputer yang saling tersambung digunakan suatu sistem organisasi. Intranet berfungsi mengkomunikasikan komputer satu dengan yang lain, persis seperti internet tatapi layanannya terbatas, tidak seluas dan seberagam di internet. Akan tetapi sebetulnya sebuah Intranet tidak perlu sambungan luar ke Internet untuk berfungsi secara benar. Intranet menggunakan semua protocol TCP/IP dan aplikasinya sehingga kita memiliki “private” Internet. 
Perbedaan internet dan intranet
Perbedaan internet dan intranet yaitu jika internet digunakan untuk mencakup jaringan seluruh dunia (jaringan komputer global) dengan melalui jalur telekomunikasi seperti telepon, radio, satelit dan lainnya.
Sedangkan intranet adalah sebuah jaringan komputer berbasis protokol TCP/IP seperti internet hanya saja digunakan dalam internal perusahaan, kantor, bahkan warung internet pun dapat di kategorikan Intranet. Dan intranet tidak perlu sambungan luar ke internet. Intranet bisa di bilang sebagai LAN (Local Area Network).
persamaan internet dan intranet
Persamaan antara keduanya yaitu, mereka butuh protocol TCP/IP Protokol TCP/IP, alamat IP, dan protokol lainnya. juga masih perlu media koneksi ke jaringan. Dan masih membutuhkan server untuk mengkoneksinya. 
 
Contoh gambar 1
Di bawah ini merupakan contoh gambar internet.
gambar contoh 1


 








Contoh gambar 2
Dibawah ini adalah contoh gambar intrane.
 
 
 
 



sekian dari saya.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by helmi avicenna | Bloggerized by Menagement Informatika | POLTEK MALANG